Categories Berita

MRP Evaluasi Penggunaan Fasilitas Kredit Dan Asuransi Bagi Anggotanya

Majelis Rakyat Papua atau MRP melalui Panitia Urusan Rumah Tangga atau PURT MRP melakukan pertemuan internal pimpinan MRP dan Ketua Pokja dengan Perwakilan Prudential dan Bank Papua – Dok Humas MRP

JAYAPURA, MRP – Majelis Rakyat Papua (MRP) melalui Panitia Urusan Rumah Tangga atau PURT MRP melakukan pertemuan internal pimpinan MRP dan Ketua Kelompok Kerja untuk mengevaluasi fasilitas kredit dan asuransi bagi anggota MRP selama empat tahun anggaran. Pertemuan itu dilaksanakan di Kota Jayapura pada 18 – 19 Oktober 2021.

Hal itu dinyatakan Ketua MRP, Timotius Murib di Kota Jayapura, Selasa (19/10/2021).

“Selama dua hari, kami bahas asuransi dan kredit yang dilakukan anggota MRP di Bank Papua. Setelah empat tahun terakhir, kami beri apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada Sekretariat MRP [karena] luar biasa mengawal anggaran MRP,” kata Murib.

Murib menyatakan pada tahun anggaran 2018 masih ditemukan adanya utang anggota MRP kepada lembaga.

“Tahun 2018, ada pemeriksaan, kami dinyatakan ada utang anggota, diberi tanggung bawah kepada anggota [untuk] menyelesaikan utang tersebut. Tahun 2020 dan 2021, sudah tidak ada lagi utang,” ucapnya.

Rapat itu juga mengevaluasi fasilitas pembiayaan asuransi Prudential bagi para anggota MRP. Ketua PURT MRP, Adolof Kogoya menyatakan dalam rapat itu Bank Papua juga menjelaskan sejumlah fasilitas kredit yang bisa dimanfaatkan anggota MRP.

“Bank Papua menjelaskan kredit, dan di mana ada anggota yang memberitahu kalau [pengajuan] kreditnya ada kendala. Setelah Bank Papua jelaskan, baru kami paham. Pihak bank juga akan membantu anggota,” kata Kogoya. (*)

Humas MRP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *